smksumberbungur.sch.id – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Sumber Bungur melaksanakan kegiatan Penilaian Akhir Semester Ganjil tahun pelajaran 2021/2022 (Senin, 06 Desember 2021)
Baca Juga : SMK Gelar Kunjungan Study Lapang Ke Kelompok Tani
Penilaian Akhir Semester (PAS) merupakan kegiatan rutin setiap akhir semester ganjil yang bertujuan untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik selama satu semester. Cakupan penilaian meliputi seluruh indikator yang mempresentasikan semua indikator selama satu semester yaitu semeser ganjil.
Foto kegiatan Penilaian Akhir Semester SMK Sumber Bungur Pakong, (foto: Tim Publikasi SMK Sumber Bungur)
Kegiatan PAS merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh seluruh siswa SMK mulai dari kelas X,XI,dan XII. PAS dilaksanakan selama 8 hari mulai Tanggal 6 Desember s.d 14 Desember 2021 khusus untuk kelas X, sedangkan untuk kelas XI dan XII berlangsung selama 6 hari mulai Tanggal 6 Desember s.d 11 Desember 2021. Kegiatan PAS dilaksanakan dengan cukup lancar, dimulai dari jam 07.00 peserta didik sudah hadir diruang kelas yang sudah ditentukan, karena sistem ruang diacak, dalam satu ruang terdiri dari kelas X,XI dan XII begitupun ruang yang lain, tidak hanya antar kelas, tetapi juga antar jurusan diacak, tujuannya agar mereka bisa lebih saling mengenal lagi, walaupun beda jurusan dan kelas tetapi masih satu naungan SMK Sumber Bungur.
Baca Juga : SMK Sumber Bungur Gelar Acara Study Riset
Hasil PAS selanjutnya diolah dan di analisis untuk mengetahui ketuntasan belajar peserta didik. Hasil penilaian ini dapat dimanfaatkan untuk program remidial, pengayaan dan pengisian rapor sesuai dengan kurikulum K13. Semoga pencapaian kompetensi peserta didik sesuai dengan harapan para dewan guru pengampu mapel, Aamin Ya Rabbal ‘Alamin.